JOSINDONESIA

JOSINDONESIA

PENGERTIAN SECTIO SESAREA

Pengertian Sectio Sesarea



A. PENGERTIAN
Sectio Sesarea adalah suatu tindakan untuk melahirkan bayi dengan berat diatas 500 gr melalui sayatan pada dinding uterus yang masih utuh (Intact).
(Sarwono, 2002 : 536)
Sectio Sesarea adalah tindakan untuk melahirkan bayi perabdominan atau pervaginain dengan membuka dinding uterus.
(Junaidi, 1982 : 677)
Plasenta Previa adalah plasenta yang berimplementasi pada segmen bawah rahim dan menutupi sebagian atau seluruh astium uteri interim.
(Sarwono, 2002 : 162)
Plasenta Previa adalah plasenta yang letaknya abnormal yait pada segmen bawah uterus sehingga dapat menutupi sebagian atau seluruh pembukaan jalan lahir.
(Mansjoer, 1999 : 276)
Plasenta Previa adalah keadaan dimana implementasi plasenta terletak pada atau didekat serviks.
(Sarwono, 2002 : M-20)
Plasenta Previa adalah plasenta yang implementasinya tidak normal ialah rendah sekali sehingga menutupi seluruh atau sebagian ostium intertum.
(Padjajaran, 1981 : 110)

B. KLASIFIKASI
Klasifikasi placenta previa dalam tiga tingkat :
1. Placenta previa totalis : Seluruh ostrum internum tertutup oleh plasenta.
2. Placenta previa lateralis : Hanya sebagian dari ostium tertutup olah placenta
3. Placenta previa marginalis : Hanya pada pinggir ostium terdapat jaringan placenta.
(Padjajaran, 1981 : 111)

C. ETIOLOGI
Placenta previa mungkin terjadi kalau keadaan endo metrium kurang baik misalnya karena otrofi endometrium keadaan ini misalnya terdapat pada :
1. Multiparae, terutama kalau jarak antara kehamilan-kehamilan pendek
2. Pada myoma uteri
3. Curettage yang berulang-ulang
Keadaan endometrium yang kurang baik, menyebabkan placenta harus tumbuh menjadi luas untuk mencukupi kebutuhan janin. Karena luasnya mendekati atau menutup ostium internum.
Placenta previa juga disebabkan implantasi terlu yang rendah.

D. GEJALA-GEJALA
1. Perdarahan tanpa nyeri
2. Kepala anak sangat tinggi
3. Ukuran panjang rahim berkurang
Placenta previa mungkin sekali terjadi perdarahan post partum karena :
1. Kadang-kadang placenta lebih erat melekat pada dinding rahim (Placenta Accreta)
2. Daerah pelekatan luas
3. Daya berkontraksi segmen bawah rahim kurang
Kemungkinan infeksi nafas besar dan merupakan pote di entrée yang mudah tercapai lagi pula pasien biasanya anemis karena perdarahan hingga daya tahan lemah.
a. Bahaya untuk ibu placenta praevia adalah :
1) Perdarahan yang hebat
2) Infeksi – sepsis
3) Emboli udara (jarang terjadi)
b. Bahaya untuk anak :
1) Hipoksa
2) Perdarahan dan shock

E. PEMERIKSAAN
1. Dilakukan pemeriksaan in speculo terlebih dahulu
2. Dilakukan juga pemeriksaan fornices
F. PEMERIKSAAN DIAGNOSTIK
1. Menghitung darah lengkap, golongan darah (ABO)
2. Urinalis : Menentukan kadar albumin/glukosa
3. Kultur : Mengidentifikasi adanya virus
4. Amniosentesis : Mengkaji maharitas paru janin
5. Ultrasonografi : Melokalisasi plasenta : menentukan pertumbuhan/ kedudukan dan presentasi janin
6. Pemantuan eletoronik kontinu : Memastikan status janin/aktivitas uterus

G. PRIORITAS KEPERAWATAN
1. Meningkatkan kesejahteraan ibu/janin
2. Memberikan informasi yang diperlukan pada klien/pasangan
3. Mendukung keinginan klien/pasangan untuk berpatisipasi aktif dalam pengalaman kelahiran
4. Menyiapkan klien untuk prosedr pembedahan
5. Mencegah komplikasi.
(Ester Monica, 2001 : 340)

H. INDIKASI SEKSIO SESAREA
Sebelum keputusan untuk melakukan sectio caeserea diambil pertimbangan secara teliti indikasi dengan resiko yang mungkin terjadi (perdarahan, cidera saluran kemih atau usus infeksi dll). Indikasinya pada ibu antara lain :
a. Plasenta previa sentralis dan literalis (posterior)
b. Panggul sempit
c. Disproprsi sefalo pelvic yaitu ketidakseimbangan antara ukuran kepala dan panggul
d. Rephure uteri mengancam
e. Partus lama
f. Partus tak maju
g. Pre eklamasi dan hipertensi
h. Distosa serviks
i. Malpresentasi janin
Indikasi dilakkannya seksio sesarea pada anak
a. Janin besar
b. Bawat janin
c. Letak lintang
(Sarwono, 2002 : 536 – 537)

Sumber : (Sarwono, 2002 : 536)

0 Response to " PENGERTIAN SECTIO SESAREA "

Post a Comment